Gresik, Newshunter307.com – Dusun Banjarsari menggelar sedekah bumi tradisi peninggalan leluhur di Pendopo Balai Desa jln.Raya Banjarsari no 01 Kec.Cerme Kab.Gresik.
Acara dimulai dengan kirab gunungan dan ancak diiringi oleh Reog Ponorogo berkeliling kampung dan jalan raya menuju Pendopo Balai Desa Banjarsari . Sabtu 31/5/2025.
Setelah reog Ponorogo masuk dihalaman Balai Desa dan atraksi kemudian Plt .Bupati Gresik naik diatas kepala reog (Dadak Merak ) membuat warga desa Banjarsari tumpah ruah dan terhibur dengan atraksi tersebut . Sebagian anak dan orang dewasa menunggu pembagian / berebut atau istilah bahasa Jawa (royokan ) di gunungan yang penuh dengan buah dan sayuran.
Kemudian sambutan diawali Agus Suwondo Kades Banjarsari menyampaikan ” Sedekah Bumi adalah salah satu implementasi nyata dari visi dan misi sebagai pemimpin desa ,yakni membangun desa berbasis keakrifan lokal dan kebersamaan ,saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah turut mensukseskan tradisi ini , bukan sekadar ritual tahunan namun juga wujudkan rasa syukur pada masyarakat atas rejekinya dan keselamatan yang diberikan Allah SWT sekaligus momentum evaluasi kebersamaan kita semua juga sarana memperkuat tali silaturahmi antar pemerintah dan warga.”ujarnya .Pukul 09.44 wib .
Acara sedekah bumi dihadiri langsung oleh Plt. Bupati Gresik dr.H.Asluchul Alif M.Kes ,MM, MHP , Hj. Nur Saidah anggota DPRD fraksi Gerindra , Nasikhul Takim anggota DPRD fraksi PDIP , Imam Syaifudin SH anggota DPRD fraksi PPP , H.Umar Hasyim SH, MM beserta staf , Iptu Andik Asworo Kapolsek Cerme beserta anggota , Lettu Toyib Danramil Cerme beserta anggota , Agus Suwondo SE Kepala Desa Banjarsari , Kepala KUA Cerme , BPD , RT ,RW , Toma ,Toga dan Tamu Undangan.
Sedekah Bumi Dusun Banjarsari dimeriahkan oleh Pagelaran Ludruk bersama Gita Praja pimpinan Cak Heru Pamungkas dari Kedungdowo Ploso Jombang dan Reog Ponorogo Javanese traditional dance ” Turonggo Satrio Jagad ” pimpinan Aldi Rohmad Fanani dari Gading Watu.
Sementara itu Muhammad Jupri Ketua Panitia mengatakan ” Sudah sebulan kami mempersiapkan kegiatan ini dengan anggota 65 orang . Alhamdulillah dari Perum Ababiel telah berpartisipasi dengan membuat Gunungan berisi sayuran dan buah. Sedangkan setiap RT juga ikut membuat Gunungan total ada 5 gunungan .Warga juga sebagian membuat Ancak berjumlah 100 dan 300 Ambeng. terima kasih saya ucapkan untuk semua pihak yang terlibat mensukseskan sedekah bumi ini semoga di tahun yang akan datang diberikan hasil panen yang baik dan melimpah ruah, sehingga terwujud pesta rakyat yang penuh kebersamaan.” pungkasnya.
Diakhir acara ada pengundian doorprize ada puluhan hadiah utama yaitu 2 buah sepeda , mesin cuci , kipas angin, Magicom dan hadiah hiburan lainnya serta penampilan tari remo , drumband dan pertunjukan hiburan rakyat.
Reporter HDK