Sat Samapta Polres Banjar Melaksanakan Sosialisasi Layanan 110 Dengan Warga Agar Waspada Curanmor

Kota Banjar
Newshunter307
Dalam rangka meningkatkan pelayanan publik dan memperkuat kehadiran Polri di tengah masyarakat, Satuan Samapta Polres Banjar Polda Jabar melaksanakan patroli dialogis disertai dengan sosialisasi layanan darurat Kepolisian 110. Kamis (10/07/2025).

Patroli dimulai pukul 10.00 WIB hingga selesai, dengan rute menyasar beberapa titik strategis dan padat aktivitas masyarakat, di antaranya Bengkel Mobil Cikadu, Konter HP Bintang Cell, Lemburbalong, dan Tanjungsukur.

Tiga personel Sat Samapta yang terlibat dalam kegiatan tersebut yakni Aipda Adang Saputra, Bripka Yasir, dan Brigpol Asep Saepudin, aktif menyampaikan imbauan kamtibmas secara langsung kepada warga maupun petugas pam swakarsa di lokasi yang disambangi.

Dalam pesannya, petugas mengajak masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi kejahatan, terutama pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta mengunci ganda kendaraan saat diparkir.

Tak hanya itu, warga juga diinformasikan mengenai keberadaan layanan darurat 110, sebagai jalur cepat untuk menghubungi pihak kepolisian jika terjadi gangguan keamanan, kecelakaan, atau situasi darurat lainnya.

“Layanan 110 adalah bentuk respon cepat Polri terhadap kebutuhan masyarakat, silakan gunakan dengan bijak saat membutuhkan kehadiran petugas,” ujar salah satu petugas saat berdialog dengan warga.

Kasat Samapta Polres Banjar, AKP Asep Kusnadi, menegaskan bahwa patroli dialogis akan terus digelar rutin guna membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat, serta sebagai bentuk langkah preventif mencegah gangguan kamtibmas.

Hingga patroli berakhir, seluruh situasi terpantau dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *