Sekda Garut Pantau Kesiapan Penilaian P2WKSS di Desa Cipancar

Newshunter307.com,GARUT- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, melakukan monitoring kesiapan Penilaian Program Pembinaan Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) di Desa Cipancar, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, pada Selasa (10/9/2024). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan P2WKSS berjalan dengan baik.

Sekda Garut menyatakan, monitoring dilakukan untuk menilai kondisi yang akan menjadi tanggung jawab masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Garut. “Masih banyak yang harus kita siapkan. Semua SKPD harus terlibat, dan saya harap masuk ke lokasi yang sudah diprakondisi karena pelaksanaan penilaian dijadwalkan pada bulan November,” ujar Nurdin.

Nurdin juga mengungkapkan kemungkinan penilaian P2WKSS dimajukan ke bulan Oktober, mengingat pelaksanaannya bertepatan dengan Pilkada. Ia menginstruksikan SKPD terkait untuk segera melakukan persiapan, termasuk penanganan arus lalu lintas dan pemetaan area parkir oleh Dinas Perhubungan guna mengantisipasi kondisi jalan yang sempit.

Dalam pengecekan tersebut, Nurdin juga meminta update dari berbagai SKPD, seperti Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) terkait program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) mengenai kondisi sarana lingkungan dan jalan. Selain itu, ia menginginkan agar Dinas Kesehatan, khususnya UPT Puskesmas, turun langsung untuk mempersiapkan kebutuhan dalam penilaian P2WKSS.

“Sekarang saya cek SKPD berapa misalkan Perkim berapa yang sudah masuk ini usulan 30 ternyata berapa yang sudah selesai untuk Rutilahu, kemudian juga saya melihat bagaimana teman-teman PUPR untuk merekondisikan jalan atau sarana-sarana lingkungan yang ada,” ucapnya.

Ia menegaskan, bahwa seluruh SKPD termasuk _leading sector_ yaitu Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Kabupaten Garut, akan melakukan beberapa upaya, salah satunya mengenai kesiapan keterampilan para kaum wanita di Desa Cipancar.

“Saya ingin lakukan prakondisi bagaimana itu dilakukan teman-teman DPPKBPPPA, jadi saya ingin apa yang sudah dilakukan ini kan bukan kali pertama, artinya kan sering melakukan itu, artinya prakondisinya harus lebih siap dong, ini tujuan datang ke sini,” tandasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *