Siapakah Bupati & Wakil Bupati Garut Selanjutnya, Polling JIG 4-18 September 2024

GARUT,Newshunter307.com- Penggiat media sosial Just Info Garut kembali meluncurkan polling Pilkada Garut tahun 2024. Polling kepada dua pasangan calon yakni Helmi Budiman – Yudi Nugraha Lasminingrat dengan Abdusy Syakur Amin – Putri Karlina, akan dimulai pada tanggal 4 sampai 18 September 2024.

Yadi Roqib Jabbar pemilik polling JIG mengatakan, tujuan polling ini semata-mata untuk memberikan gambaran kepada masyarakat siapakah Bupati & Wakil Bupati Garut periode 2024-2029. Dan , imbuhnya, menentukan nasib Kabupaten Garut 5 tahun ke depan.

“Sengaja polling ini diluncurkan kembali lebih ke menggeliatkan kembali para pemilih di Kabupaten Garut. Siapakah Bupati & Wakil Bupati Garut selanjutnya,”ungkapnya, Minggu (1/9/2024).

Dikatakannya, diketahui sekarang ini ada 2 pasangan calon yang sudah resmi mendaftar ke KPU Garut yakni pasangan Helmi-Yudi yang didukung 4 partai politik pengusung diantaranya PKS, PPP, PSI, dan Perindo. Sementara pasangan calon Syakur -Putri yang didukung 12 partai politik diantaranya Golkar, Gerindra, Nasdem, PDI-Perjuangan, PAN, PKB, Demokrat, Partai Gelora, Partai Buruh, Partai Ummat, Hanura, dan Partai Bulan Bintang.

“Pilkada Garut tahun 2024 ini menarik untuk disaksikan, koalisi gemuk versus koalisi ramping. Nah polling ini memberikan gambaran kepada masyarakat lebih memilih mana sebelum ke waktu pencoblosan di 27 November mendatang,”ujarnya.

Sebagai penggiat media sosial politik, Yadi berharap kontestasi Pilkada Garut tahun 2024 ini berjalan lancar dan kondusif, dengan mengedepankan asas jujur, adil, dan demokratis, sehingga menghasilkan Pemimpin yang memang dicintai dan dipilih oleh rakyat.

“Kita tunggu polling nya di tanggal 4-18 September 2024, dari situ Kita akan tahu siapakah Bupati & Wakil Bupati Garut selanjutnya,”pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *